Pages

Ads 468x60px

Selasa, 30 Juli 2013

PNM Pekanbaru Targetkan Kredit Menjadi RP100 Miliar

sumber Gambar : detik

Prospek Riau  - Ada kabar gembira bagi pelaku UKM di kota Pekanbaru, PT Permodalan Nasional Madani (Persero) Cabang Pekanbaru menargetkan pada tahun 2013 bisa menyalurkan kredit menjadi Rp100 miliar dari tahun lalu yang hanya Rp60 miliar.

"Penyaluran kredit kami mengalami kenaikan yang cukup signifikan, dari tahun 2012 yang hanya Rp60 miliar lebih menjadi Rp100 miliar," ujar Pemimpin Cabang Permodalan Nasional Madani (PNM) Pekanbaru, Ramon Agustus di Pekanbaru, Senin.

Kebanyakan kredit yang disalurkan, lanjutnya, pada sektor agri bisnis sesuai dengan karakteristik Riau yang dikenal sebagai provinsi yang memiliki perkebunan seperti kelapa sawit, karet, sagu dan lain-lain.

Hal ini merupakan hasil kombinasi antara penyaluran kredit yang didukung dengan program pengembangan kapasitas usaha (PKU) gratis bagi nasabah terpilih.

Jumlah nasabah PNM yang mengalami kenaikan hingga 28,7 persen atau menjadi 2.180 orang per Juni 2013, dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya sebanyak 1.693 nasabah.

"Sampai akhir Juni 2013 tercatat penyaluran pembiayaan sebesar Rp78,2 miliar atau naik 20,12 persen, dibanding dengan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp65,1 miliar," katanya.

Executive Vice President PNM, Arief Mulyadi sebelumnya mengatakan, para petani di Riau memiliki fenomena tersendiri dan selalu menjadi korban dari praktek yang dilakukan rentenir.

"Dari peminjaman modal dengan cara pembayaran dilakukan pada setiap panen yang belum diketahui hasilnya. Namun sudah dijual terlebih dahulu kepada para rentenir," katanya.

PNM Cabang Pekanbaru memiliki tiga kantor klaster yang membawahi 16 kantor dan menjangkau sembilan daerah seperti Kota Pekanbaru, serta delapan kabupaten yang terdiri dari Pelalawan, Siak, Kampar, Bengkalis, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kuantan Singingi dan Indragiri Hulu.

PNM merupakan lembaga keuangan khusus yang sahamnya milik pemerintah dan memiliki tugas utama memberikan solusi pembiayaan pada Usaha Mikro, Kecil, Menengah dan Koperasi (UMKMK) dengan kemampuan berdasarkan kelayakan usaha serta prinsip ekonomi pasar.

Mudah-mudahan informasi ini bisa sampai kepada pelaku UkM yang ada di kota pekanbaru, sehingga bisa membantu mereka dalam mengatasi kesulitan modal.

0 komentar:

Posting Komentar